Gubernur Edy Rahmayadi: Bantuan Sembako Sudah Disalurkan
Antara
portalsumatra.com, Medan - Gubernur Sumatera Utara (Gubsu), Edy Rahmayadi mengatakan, seluruh bantuan sembako untuk masyarakat sudah diberikan pada Rabu (24/6/2020). Pemberian sembako tersebut untuk membantu masyarakat yang terkena dampak pandemi Covid-19.
"Semua bantuan sembako sudah diberikan kepada masyarakat," ujarnya saat berada di Rumah Dinas, kota Medan Rabu (24/6/2020).
Gubsu meminta aparat keamanan agar membantu pemerintah dalam penyaluran bantuan tersebut kepada masyarakat.
"Saya ingin bantuan ini cepat disalurkan pada rakyat yang sangat membutuhkan. Saya minta bupati dan wali kota untuk melibatkan TNI dan Polri dalam penyaluran bantuan ini," ujar gubsu Edy Rahmayadi.
Jika ada warga yang belum mendapatkan bantuan, Edy Rahmayadi meminta dicatat agar nantinya akan diberikan bantuan tersebut.
Diperkirakan sebanyak 1.321.426 kartu keluarga (KK) di 33 Kabupaten/Kota di Sumut mendapatkan bantuan sembako tersebut.
Post a Comment for "Gubernur Edy Rahmayadi: Bantuan Sembako Sudah Disalurkan"