Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pelaksanaan Vaksinasi Warga Desa Aek Bonban Padang Lawas Berjalan Dengan Baik


PortalSumatra.com, Padang Lawas - Sejumlah 67 warga mengikuti vaksinasi di Desa Aek Bonban, Kecamatan Aek Nabara Barumun, Kabupaten Padang Lawas (Palas), Sumatera Utara (Sumut), Sabtu ( 11/9/2021). Kegiatan tersebut bertujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Palas.

Dari pantauan Tim PortalSumatra.com
Kegiatan vaksinasi tersebut diselenggarakan di kantor desa dan dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan (Dinker) Kabupaten Palas di Puskesmas Padang Galugur Aek Nabara.

Bangkit Siregar Kepala Desa (Kades) mengatakan, kegiatan vaksinasi tersebut diikuti oleh 67 warga Desa Aek Bonban.

"Di antara 67 warga, ada yang ikut vaksinasi pertama sejumlah 32 orang dan ikut vaksinsi kedua sejumlah 35 orang," ujar Bangkit Siregar, Sabtu (11/9/2021).

Kegiatan vaksinasi ini dilakukan bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam penanganan penyebaran Covid-19. Selain itu, kegiatan ini juga dipimpin oleh Tetti Idawati Pasaribu selaku Kepala Puskesmas Padang Galugur, Aek Nabara, Kabupaten Palas dan dihadiri oleh Kapolsek Barumun Tengah, AKP Syawaluddin H., SH serta Kopda Yusriadi, Danramil 10 Binanga.

Selanjutnya Kades Aek Bonban juga mengimbau warga agar tetap menerapkan protokol kesehatan.

"Walaupun sudah divaksin, harus tetap memakai masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas," kata Bangkit.

Post a Comment for "Pelaksanaan Vaksinasi Warga Desa Aek Bonban Padang Lawas Berjalan Dengan Baik"