H. Marwan Dasopang Salurkan Beras di Padang Lawas
PortalSumatra.Com, Padang Lawas - Kepedulian wakil Ketua Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Drs. H. Marwan Dasopang M. Si di masa pandemi Covid-19 kepada masyarakat yang terdampak Covid-19. Menyalurkan bantuan 10 ton beras di Kabupaten Padang Lawas (Palas), Sumatra Utara (Sumut), Jumat (26/11/2021).
Bantuan beras premium yang diberikan oleh Wakil ketua Komisi VIII DPR-RI bertujuan untuk membantu masyarakat yang terdampak Covid-19. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Tim Mardas Kabupaten Palas, Nazri Alwi Harahap, S.Pd saat memberikan bantuan di Desa Hutaraja Lamo, Jumat (26/11/2021).
Selain itu, Alwi Harahap juga menjelaskan masyarakat sangat membutuhkan bantuan pangan akibat adanya wabah virus Covid-19.
"Bantuan beras yang diberikan Drs. H. Marwan Dasopang diharapkan mampu meringankan beban masyarakat," ujar Alwi Harahap.
Alwi menambahkan untuk daerah Kabupaten Palas diberikan bantuan beras premium sebanyak 10 ton, masyarakat yang menerima sejumlah 1.000 kepala rumah tangga.
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Hutaraja Lamo, Ali Atas HSB, SH mengatakan berterima kasih kepada Drs. H. Marwan Dasopang, M.Si telah perduli dengan masyarakat yang terdampak Covid-19.
"Kita menyadari bahwa wabah Covid-19 yang sedang melanda Indonesia sangat berpengaruh terhadap perekonomian masyarakat," kata Kades.
"Dengan adanya bantuan ini diyakini mampu meringankan beban ekonomi masyarakat," tambah Ali.
Post a Comment for "H. Marwan Dasopang Salurkan Beras di Padang Lawas"