Pujakesuma Palas Salurkan Bantuan Korban Banjir Bandang
PortalSumatra.Com, Padang Lawas -Bentuk dari keperdulian terhadap korban bencana banjir bandang, DPC Pujakesuma Kabupaten Padang Lawas (Palas), menyalurkan bantuan sembako dan air mineral, Rabu (5/1/2022).
Bantuan tersebut diberikan oleh ketua Pujakesuma Palas, H.Sujito diwakili ketua harian, Turyadi didampingi wakil bendahara, Diran dan pengurus lainnya.
Bantuan sembako yang disalurkan oleh DPC Pujakesuma Palas diserahkan secara langsung ke posko pengungsian yang dipusatkan di desa tanjung baru, Kecamatan Batang Lubu Sutam.
Bantuan tersebut diterima oleh Plt Bupati Palas, drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, M.Si didampingi Asisten satu dan Kepala Dinas Sosial.
Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian warga Pujakesuma sebagai bagian dari masyarakat Palas dengan harapan dapat meringankan beban korban bencana alam banjir bandang.
"Kita ketahui bahwa akibat bencana banjir bandang ini banyak harta benda warga yang hanyut terbawa arus banjir," ujar Turyadi.
Bantuan yang diberikan sebanyak 150 kotak mi instan, 100 dus minuman mineral, dan 200 kaleng sarden.
"InsyaAllah dalam waktu dekat ini, Pujakesuma Palas akan menyerahkan bantuan berupa pakaian sekolah untuk anak-anak," kata Turyadi.
Turyadi berharap bantuan tersebut bermanfaat dan mampu meringankan beban masyarakat yang terkena bencana banjir bandang.
Post a Comment for "Pujakesuma Palas Salurkan Bantuan Korban Banjir Bandang"